
BEKASI – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustafa, menghadiri upacara peresmian Batalyon Intai Tempur dan Detasemen Intelijen, sekaligus likuidasi Batalyon Satria Sandi Yudha di lingkungan Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad).
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Panglima Kostrad, Letnan Jenderal TNI Mohammad Fadjar, dan berlangsung di Lapangan Upacara Yontaipur, Cikarang Selatan, pada Selasa (21/10/2025).
Dalam amanatnya, Letjen TNI Mohammad Fadjar menyampaikan bahwa pembentukan satuan baru ini merupakan langkah strategis TNI untuk memperkuat postur dan organisasi agar semakin adaptif serta responsif terhadap tantangan tugas di masa mendatang.
Beliau menjelaskan bahwa kebijakan tersebut mengacu pada Peraturan Panglima TNI Nomor 27 Tahun 2020 tentang Penataan dan Pembentukan Satuan Baru di Jajaran TNI*, serta Keputusan Kepala Staf Angkatan Darat Nomor 258 Tahun 2025 tentang Penataan dan Pembentukan Satuan Baru di Lingkungan TNI AD, termasuk di jajaran Kostrad.
Dalam kesempatan itu, Budi Muhammad Mustafa menyampaikan apresiasi atas terbentuknya satuan baru di tubuh TNI Angkatan Darat.
Ia berharap, kehadiran satuan tersebut dapat memperkuat sistem pertahanan nasional sekaligus mendukung pelaksanaan tugas-tugas strategis dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara.
“Terbentuknya satuan baru ini menunjukkan komitmen TNI AD dalam terus meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme. Kami dari DPRD Kabupaten Bekasi tentu memberikan dukungan penuh,” ujar Budi.
Budi menambahkan, kegiatan tersebut juga menjadi momentum penting untuk mempererat sinergi antara DPRD Kabupaten Bekasi dan TNI, khususnya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bekasi dan sekitarnya.
Acara tersebut turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Kostrad, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi, serta para prajurit Kostrad dari berbagai satuan.


