Terbaru

SMSI Kabupaten Bekasi Rayakan Malam HPN Tahun 2025 Bareng Musisi Bekasi

BEKASI – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) perwakilan Kabupaten Bekasi merayakan Malam Hari Pers Nasional tahun 2025 di Kedai Kopi Semangat, Bekasi, Sabtu, 08 Februari 2025 malam.

“HPN adalah acara silaturahmi besar masyarakat pers dengan seluruh stakeholder, termasuk masyarakat dan seniman,” kata Ketua SMSI Kabupaten Bekasi Doni Ardon melalui Wakil Ketua Fadli Permana.

Melalui acara malam ini, SMSI Kabupaten Bekasi ingin menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para mitra yang telah memberikan kontribusi besar terhadap insan pers di Indonesia.

Acara yang berlangsung meriah itu, diisi dengan pentas musik dan sumbang suara emas The best Hypnotist Jawa Barat Fadli Permana.

“Heboh dan luar biasa sambutan temen-temen seniman,” ungkap Fadli Permana.

Selain bernyanyi bersama, para penonton yang hadir memberikan applaus kepada SMSI Kabupaten Bekasi yang merayakan Malam Hari Pers Nasional tahun 2025 dan seluruh insan pers yang telah berkontribusi memberikan kabar dan informasi di tanah air.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *